Senin, 09 Januari 2012

Nawala, Solusi Internet Sehat Bebas Konten Porno

Jika anda adalah seorang penggila konten porno, mungkin ini adalah kabar buruk bagi anda. Namun apabila anda adalah orang tua yang mempunyai internet di rumah dan tidak ingin anak anda terjebak melihat konten-konten pornografi, tak ada salahnya untuk mencobanya. Nawala bisa diibaratkan sebuah filter yang dapat menyaring konten-konten negatif seperti konten asusila, pornografi, dll. Dengan anda memasang DNS Nawala ini,
anda tidak perlu khawatir anak anda bermain internet, karena dengan Nawala, konten negatif tidak bisa diakses. Selain itu, Nawala dapat dipasang di warnet-warnet, agar warnet anda bersih dan sehat dari para otak mesum.

Nah, Berikut ini bagaimana kita dapat mensetting Nawala di Windows XP/2007 (Penulis menulis windows XP karena sistem operasi ini lebih banyak digunakan di Indonesia daripada yang lainnya, untuk sistem operasi lain prinsip penggunaannya hampir sama).

1. Klik start –> Control Panel
2. Klik 2x Network Connections
3. Klik kanan Network Connections yang anda pakai untuk mengakses internet, lalu pilih properties
4. Pilih Internet Protocol [TCP/IP] lalu klik properties.
5. Klik Use the Following DNS Addresses, isi kotaknya dengan

* Preferred DNS Server : 180.131.144.144
* Alternate DNS Server : 180.131.145.145

Nah, setelah itu klik OK. Jika anda telah mengkonfigurasi dengan benar, maka anda tidak dapat mengakses konten-konten pornografi dan terbebas dari ancaman menonton konten porno. Keep blogwalking!
witter Bird Widget for Blogger edited by MonozCore -->